Follow Us @literasi_smkn23jkt

Rabu, 07 Desember 2016

Fatin Shidqia Lubis – Hijabku adalah Mahkota

Disusun oleh : Nabilah Amelia




1.    Fatin Shidqia Lubis dilahirkan pada tanggal 30 Juli 1996 di Jakarta, Indonesia. Nama Lubis adalah salah satu marga Batak yang merupakan keturunan dari Si Raja Borbor. Jika diartikan lengkap maka nama arti nama Fatin Shidqia Lubis adalah perempuan mengagumkan dan jujur dari Marga Lubis. Fatin sejak kecil sudah dididik oleh sang ibu berbicara bahasa Inggris. Tak heran jika ketika remaja, Fatin sangat fasih berbahasa Inggris.
2.    Fatin Shidqia Lubis merupakan putri sulung dari pasangan Bahari Lubis dan Nurseha. Ia memiliki dua adik kandung laki-laki bernama Fadhil Irsyad Lubis dan Fadly Naufal Lubis. Berada dalam lingkungan keluarga yang sederhana, ada seputar cerita menarik di balik kesuksesan Fatin sebagai penyanyi.
3.    Fatin Shidqia Lubis pernah bersekolah di SMAN 97 Jakarta dan melanjutkan pendidikannya di London School of Public, Jakarta. Fatin memilih jurusan Performing Art Communication, karena menurutnya itu jurusan yang cocok dengan kariernya.
4.    Ketika mengetahui ada audisi ajang pencarian bakat yaitu X-Factor Indonesia, Fatin pun ditantang oleh temannya untuk mengikutinya. Sebenarnya saat itu Fatin tidak terlalu bersemangat namun sang teman terus saja mendorongnya. Karena telah didaftarkan oleh sang teman, Fatin pun mengikutinya.
5.    Saat itu, Fatin Shidqia Lubis masih duduk di bangku kelas 3 SMAN 97 Jakarta. Saat akan mengikuti audisi X-Factor, Fatin pernah meminjam uang kepada temannya sebesar Rp20.000 untuk ongkos perjalanan menuju tempat audisi di Jakarta.
6.    Pada hari audisinya, karena tak ingin ketahuan orang tuanya, Fatin pura-pura berangkat sekolah. Padahal ia berangkat ke audisi X-Factor. Baju yang dikenakannya pun baju seragam sekolah yang ditutupi jaket punya temannya. Fatin membolos dari sekolah. Ketika dirinya dipanggil ke ruang audisi oleh juri, semua juri terkejut melihat sesosok perempuan manis berkerudung yang mengenakan pakaian seragam sekolah dan tanpa make up. Namun, ketika Fatin mulai bernyanyi membawakan lagu dari Bruno Mars yang berjudul Grenade, semua dewan juri terpukau akan suara Fatin. Fatin Shidqia Lubis akhirnya memenangkan X-Factor Indonesia sesi pertama yang digelar hampir tiga bulan.
7.    Tahun 2013 dapat dikatakan sebagai tahun keberuntungan bagi Fatin Shidqia Lubis. Selain menjadi jawara X-Factor, ia juga berhasil menyabet gelar pribadi berkat talenta emas yang dimilikinya. Sebut saja penghargaan Rising Star of The Year pada ajang Yahoo! OMG Awards 2013. Selain pintar menyanyi Fatin pernah mengantongi gelar Dan I karate, juara III dalam lomba pidato bahasa Inggris di sekolahnya. Fatin Shidqia Lubis mengikuti rekaman dengan labels Sony Music Entertaiment Indonesia.
8.    Fatin tetap memilih mengenakan jilbab. Inilah yang seluruh penonton dan masyarakat kagum pada sosok Fatin Shidqia Lubis. Meski terbilang masih baru, Fatin Shidqia Lubis pun menjadi brand baru sebagai sosok muslimah yang mampu berprestasi.



DAFTAR PUSTAKA :

 (Diakses pada 4 Desember 2016)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar