Follow Us @literasi_smkn23jkt

Senin, 01 Mei 2017

Aurora



Disusun oleh Farah Dian






Pernyataan umum: Fenomena aurora merupakan salah satu peristiwa alam yang indah seperti pelangi yang  hanya terjadi pada bagian belahan bumi tertentu, yang bisa terlihat pada langit malam di atas langit selama musim dingin. Menurut mitologi Yunani kuno, aurora adalah dewi fajar. Aurora adalah ibu dari Memnon, raja Aethiopia, pasukan Afrika yang datang ke bantuan trojans di Troyshe yang juga dikenal sebagai eos. Menurut istilah, Aurora adalah fenomena alam yang menyerupai pancaran cahaya yang menyala-nyala pada lapisan ionosfer (bagian atmosfer yang terionisasi oleh radiasi matahari) dari sebuah planet akibat adanya interaksi antara medan magnetik yang dimiliki planet tersebut dengan partikel bermuatan yang dipancarkan oleh matahari (angin surya).

          

Urutan sebab akibat: Aurora tercipta karena  adanya miliaran partikel energi yang terdiri dari proton dan elektron dilontarkan matahari dengan kecepatan tinggi hingga 500 mil per detik dalam sebuah pancaran cahaya matahari. Pancaran ini biasa disebut dengan angin matahari atau solar wind yang terbentuk karena adanya ledakan besar dipermukaan matahari (Coronal Mass Ejection ).

Urutan sebab akibat: Setelah melalui perjalanan ke bumi yang bisa bertahan hingga dua sampai tiga hari, partikel matahari dan medan magnet bumi yang saling bertumbukan menyebabkan pelepasan partikel yang sudah terjebak di dekat bumi. Kemudian, partikel yang terjebak tersebut memicu reaksi dibagian atas atmosfer (ionosfer) dimana molekul oksigen dan nitrogen beraksi dan melepaskan foton cahaya (partikel elementer dalam fenomena elektromagnetik). Foton cahaya inilah yang kita lihat sebagai cahaya terang yang menari-nari diatas langit yang disebut aurora.




















         



Sumber :

Tidak ada komentar:

Posting Komentar