Pemukiman Kumuh Di Perkotaan
Disusun
Oleh : Rizki Andrea Putri
Pemukiman
kumuh adalah kawasan yang lokasi penyebarannya secara geografis terdesak
perkembangan kota yang semula baik, lambat laun menjadi kumuh yang di sebabkan
oleh adanya mobilitas sosial ekonomi yang stagnan. Pemukiman kumuh selalu
menempati lahan dekat pasar kerja (non formal), ada sistem angkutan yang
memadai dan dapat di manfaatkan secara umum walau tidak selalu murah.
Urutan
sebab-akibat :
Kemiskinan
merupakan salah satu penyebab timbulnya pemukiman kumuh di kawasan perkotaan.
Masyarakat yang tinggal di pemukiman kumuh pada umumnya terdiri dari
golongan-golongan yang tidak berhasil mencapai kehidupan yang layak. Sehingga
tidak sedikit masyarakat yang menjadi pengangguran, gelandangan, dan pengemis
yang sangat rentan terhadap terjadinya perilaku menyimpang dan berbagai tingkat
tindak kejahatan. Wujud perilaku menyimpang di pemukiman kumuh ini berupa
perbuatan tidak disiplin lingkungan seperti membuang sampah dan kotoran di
berbagai tempat, menghindari pajak, tidak memiliki KTP, dan menghindar dari
kegiatan-kegiatan kemasyarakatan seperti, gotong royong dan kegiatan sosial
lainnya.
Urutan
sebab-akibat :
Tidak
tersedianya fasilitas perumahan yang terjangkau oleh masyarakat yang kurang
mampu serta kebutuhan akan akses ketempat usaha menjadi penyebab timbulnya
lingkungan pemukiman kumuh di perkotaan. Selain itu, ledakan penduduk di
kota-kota besar, baik karena urbanisasi maupun karena kelahiran yang tidak
terkendali, sehingga mengakibatkan para pendatang akan mencari alternatif
tinggal di pemukiman kumuh untuk mempertahankan kehidupan di kota.
Urutan
sebab-akibat :
Pada
dasarnya kemiskinan dapat di tanggulangi dengan adanya pertumbuhan ekonomi yang
tinggi dan pemerataan, peningkatan lapangan pekerjaan dan pendapatan kelompok
miskin dan pengembangan institusi penanggulangan kemiskinan. Pelayanan dasar
ini dapat di wujudkan dengan peningkatan air bersih, sanitiasi, penyediaan
serta usaha perbaikan perumahan dan lingkungan pemukiman pada umumnya.
Pemerintah Kota Community Development Kementrian Pekerjaan Umum dan Perubahan Rakyat
perlu memetakan pemukiman kumuh tingkat kota agar dapat mengintegrasikan
program kegiatan untuk penataan.
Urutan
sebab-akibat :
Selain
usaha dari pemerintah di harapkan masyarakat juga ikut terlibat dalam mengatasi
pemukiman kumuh di perkotaan. Sehingga di perlukan kerja sama antara
Pemerintah, pihak swasta, dan masyarakat untuk mengatasi adanya pemukiman
kumuh. Namun pemukiman kumuh tidak dapat diatasi dengan pembangunan fisik
semata-mata tetapi yang lebih penting yaitu, mengubah perilaku dan budaya dari
masyarakat di kawasan kumuh. Jadi, masyarakat juga harus menjaga lingkungannya
agar tetap bersih, rapi, teratur, dan indah. Sehingga akan tercipta lingkungan
yang nyaman, tertib, dan asri.
Sumber
:
Tidak ada komentar:
Posting Komentar