Follow Us @literasi_smkn23jkt

Kamis, 04 Mei 2017

TEKS EKSPLANASI KOMPLEKS - GUNUNG MELETUS



Disusun Oleh : Desy Rahmawati



Pernyataan Umum :
Gunung meletus merupakan peristiwa yang terjadi akibat endapan magma di dalam perut bumi yang didorong keluar oleh gas yang bertekanan tinggi. Magma adalah cairan pijar yang terdapat di dalam lapisan bumi dengan suhu yang sangat tinggi, yakni diperkirakan lebih dari 1.000 ºC. Cairan magma yang keluar dari dalam bumi di sebut lava. Suhu lava yang dikeluarkan bisa mencapai 700 – 1.200 ºC. Letusan gunung berapi yang membawa batu dan abu dapat menyembur sampai sejauh radius 18 km atau lebih, sedangkan lavanya bisa membanjiri sampai sejauh radius 90 km. Dari letusan inilah gunung berapi terbentuk.
Tidak semua gunung berapi sering meletus. Gunung berapi yang sering meletus disebut gunung berapi aktif. Berbagai Tipe Gunung Berapi yaitu Gunung berapi kerucut atau gunung berapi strato (strato vulcano), Gunung berapi perisai (shield volcano), dan Gunung berapi maar.

Urutan Sebab-Akibat 1 :
Gunung berapi yang akan meletus dapat diketahui melalui beberapa tanda, antara lain suhu di sekitar gunung naik, mata air menjadi kering, sering mengeluarkan suara gemuruh, kadang disertai getaran (gempa), tumbuhan di sekitar gunung layu, binatang di sekitar gunung bermigrasi.

Urutan Sebab-Akibat 2 :
Letusan gunung berapi bisa menimbulkan korban jiwa dan harta benda yang besar sampai ribuan kilometer jauhnya dan bahkan bias mempengaruhi putaran iklim di bumi ini. Hasil letusan gunung berapi berupa: Gas Vulkanik, Lava dan Aliran Pasir serta Batu Panas, Lahar, Abu Letusan, dan Awan Panas (Piroklastik).

Urutan Sebab-Akibat 3 :
Dampak abu letusan gunung berapi yaitu permasalahan pernafasan, kesulitan penglihatan, pencemaran sumber air bersih, menyebabkan badai listrik, mengganggu kerja mesin dan kendaraan bermotor, merusak atap, merusak ladang, merusak infrastruktur tubuh.
Awan panas bisa mengakibatkan luka bakar pada bagian tubuh yang terbuka seperti kepala, lengan, leher atau kaki dan juga menyebabkan sesak sampai tidak bernafas.

Urutan Sebab-Akibat 4 :
Akibat dari letusan gunung merapi yaitu adanya lahar dan banjir bandang, longsor dan hujan batu (material gunung api), gempa bumi, hujan abu dan hujan asam, serta tsunami.

Urutan Sebab-Akibat 5 :
Solusi dalam menghadapi letusan gunung merapi antara lain yaitu ikuti perintah pengungsian yang diperintahkan oleh yang berwenang, hindari melewati searah dengan arah angin dan sungai-sungai yang berhulu di puncak gunung yang sedang meletus, apabila terjebak di dalam ruangan/ rumah tutup seluruh jendela, apabila berada di ruang terbuka cari ruang perlindungan dan tutup mulut serta hidung anda, hindari mengendarai kendaraan di daerah hujan abu, apabila anda punya penyakit pernapasan hindari dengan debu gunung api, tinggalah di dalam rumah sampai keadaan dinyatakan aman di luar rumah.


DAFTAR PUSTAKA :
Diakses pada tanggal 15 Februari 2017

Tidak ada komentar:

Posting Komentar