Follow Us @literasi_smkn23jkt

Kamis, 04 Mei 2017

Teks Eksplanasi - Kebakaran Hutan


Disusun oleh : Ulyah Kumalasari



Pernyataan Umum :
Pengertian kebakaran hutan itu sendiri adalh peristiwa dimana wilayah yang memimliki banyak tumbuhan lebat (pohon), semak belukar, paku-pakuan, rumput dan lain-lain mengalami perubahan bentuk yang disebabkan oleh aktivitas pembakaran secara besar-besaran. Pada musim kemarau di Inonesia sering terjadi kebakaran hutan seperti di daerah Sumatra, Kalimantan dan Jawa Timur.

Urutan Sebab Akibat :
Kebakaran hutan bisa terjadi secara alamiah atau disebabkan perbuatan manusia. Kebakaran yang ditimbulkannnn akibat aktivitas manusia pun bisa terjadi secara sengaja atau tidak sengaja. Kebakaran hutan secara alami banyak dipicu oleh kemarau berkepanjangan, petir, lelehan lahar gunung api, dan gesekan antara pepohonan.
               
Urutan Sebab Akibat :
Kebakaran hutan yang dipicu kegiatan manusia bisa diakibatkan dua hal, secara sengaja dan tidak sengaja. Kebakaran secara sengaja kebanyakan dipicu oleh pembakaran untuk membuka lahan dan pembakaran karena eksploitasi sumber daya alam. Sedangkan  kebakaran tidak disengaja lebih disebabkan oleh kelalaian karena tidak mematikan api unggun, pembakaran sampah, membuang puntung rokok dan tindakan kelalaian lainnya.

Urutan Sebab Akibat :
Kebakaran hutan berdampak besar bagi kehidupan manusia. Sebagian besar dampak tersebut bersifat merugikan. Berikut ini beberapa dampak merugikan yang ditimbulkan oleh kebakaran hutan :
Dampak langsung  
Kebakaran hutan menyebabkan kerusakan properti dan infrastruktur serta hilangnya aset pertania, perkebunan dan kehutanan. Tak sedikit juga meminta korban jiwa manusia. Unttuk kasus kebakaran besar tak jarang harus dilakukan evaluasi pemukiman penduduk. 
Dampak ekologis 
Kebakaran hutan merupakan bencana bagi keanekaragaman hayati. Tak terhitung berapa jumlah spesies tumbuhan dan plasma nutfah yang hilang. Vegetasi yang rusak memnyebabkan hutan tidak bisa menjalankan fungsi ekologisnya secara maksimal. Juga menyebabkan hilangnya habitat bagi satwa liar penghuni hutan.  
Dampak ekonomi 
Secara ekonomi hilangnya hutan menimbulkan potensi kerugian yang besar. Setidaknya ada tiga kerugian lain yang bisa dihitung secara ekonomi, yaitu kehilangan keuntungan karena deforestasi, kehilangan keanekaragaman hayati, dan pelepasan emisi karbon. beum lagi dengan kerugian langsung dan tidak langsung bagi masyarakat yang tinggal di sekitar hutan.  
Dampak kesehatan 
Asap yang ditimbulkan oleh kebakaran hutan berdampak langsung pada kesehatan, khususnya gangguan saluran pernapasan. seperti sulfur dioksida, karbon monoksida, formaldehid, akrelein, benzen, nitrogen oksida dan ozon. Material tersebut memicu dampak buruk yang nyata pada manula, bayi dan pengidap penyakit paru-paru. Meskipun tidak dipungkiri dampak tersebut bisa mengenai orang sehat.




                

Sumber :   
http://www.pakmono.com/2015/06/penyebab-pengertian-dampak-kebakaran-hutan.html 
https://jurnalbumi.com/kebakaran-hutan/ 
http;//duniabaca.com/upaya-pencegahan-dan-penangulangan-kebakaran-hutan.html

Tidak ada komentar:

Posting Komentar