Follow Us @literasi_smkn23jkt

Kamis, 23 April 2015

Penyamun di Jalan

Oleh :Dwi Oktaviyani

            Sekarang ini sangat marak terjadi kasus pembegalan, baru-baru ini terjadi di daerah Jakarta namun tak hanya di Jakarta sajalah kasus ini dapat terjadi. Arti begal itu sendiri adalah penyamun, mem-begal berarti merampas di jalan. Dengan demikian dapat di simpulkan bahwa pembegalan adalah proses, cara atau perbuatan perampasan di jalan.
            Mungkin bagi sebagian orang mengangap bahwa pembegalan adalah perampasan sepedah motor, namun ternyata tidak pembegalan adalah perampasan barang-barang berharga yang di bawa oleh korban (pengendara sepedah motor) sehinga disebut dengan begal motor.
Indonesia merupakan negara yang mudah terkena dampak fluktuasi exchange rate, yang menyebabkan perekonomian indonesia tidaklah setabil. Hal ini sangat berdampak pada tuntutan ekonomi yang dirasakan terutama oleh masyarakat menengah ke bawah.
            Dengan demikin masyarakat harus berfikir keras untuk menafkahi keluarganya, bagi masyarakat yang tidak mengenyam berpendidikan hal itu sangatlah menyulitkan bagi kehidupannya sehingga memungkinkan mereka untuk melakukan apapun demi memenuhi kehidupan mereaka.
            Hal inilah yang menyebabkan terjadinya kasus pembegalan, selain itu didukung juga dengan  adanya kesempatan (peluang) yang memungkinkan. Pada sebagian besar kasus korban pembegalan mengalami luka-luka, kehilangan organ tubuh, bahkan sebagian kasus pembegalan menyebabkan korban tewas karena pembunuhan yang dilakukan oleh pelaku.
            Dalam kasus pebunuhan pada umumnya terjadi karena si korban berupaya menyelamatkan barang-barang berharganya, namun karena ketidak mampuan si korban dalam mempertahankan diri dan kalahnya jumlah dengan pelakulah hal inilah yang menyebabkan terjadinya kasus pembunuhan.
            Dan untuk pelaku pembegalan akan mendapatkan tindakan hukum bila tertangkap aparat berwajib, atau bahkan di hakimi massa bila tertangkap warga setempat. Hal terparah yang pernah terjadi kepada pelaku adalah pembakaran hidup-hidup pelaku pembegalan motor yang pernah terjadi  di Tangerang Selatan. Selain itu pelaku juga akan menanggung beban psikis yang sangat besar karena telah melakukan pembunuhan.

Diadaptasi dari:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar