Follow Us @literasi_smkn23jkt

Rabu, 18 November 2015

Thomas Alva Edison - Si Penemu Lampu Pijar


Disusun Oleh : Siti Nurul Aini


1.    Thomas Alva Edison merupakan salah satu penemu yang paling memberikan kontribusi besar bagi dunia berkat temuannya yaitu, lampu pijar atau bola lampu “Terbitnya Matahari di Malam Hari”. Thomas Alva Edison lahir pada tanggal 11 Februari 1847 di Milan, Ohio, Amerika Serikat. Dia adalah anak dari pasangan Samuel Odgen Edison dan Nancy Matthews Elliot. Ibunya berprofesi sebagai guru. Wanita yang pernah mendampingi hidupnya adalah Mary Stilwell (nikah 1871-1884) dan mempunyai 3 orang anak yaitu Marion Estelle Edison (1873-1965), Thomas Alva Edison Junior (1876-1935) dan William Leslie Edison (1878-1937) setelah Mary Stilwell meninngal dunia Thomas menikah lagi dengan Mina Miller (1886-1931) dan mempunyai 3 anak yaitu Madeleine Edison (1888-1979), Charles Edison (1890-1969) dan Theodore Miller Edison (1898-1992).
2.    Masa kecil Edison di Amerika Serikat, Edison selalu mendapat nilai buruk di sekolahnya. Sehingga pihak sekolah memperingati orang tua Edison, bahwa anaknya tidak bisa belajar di sekolah, selain itu Edison termasuk murid yang sering tertinggal . Pada Tahun 1854 orang tuanya pindah ke Port Huron, Michigan. Edison pun tumbuh besar di sana. Sewaktu kecil Edison hanya sempat mengikuti sekolah selama 3 bulan. Gurunya memperingatkan Edison kecil bahwa ia tidak bisa belajar di sekolah, sehingga Ibunya memutuskan untuk mengajar sendiri Edison di rumah. Meskipun tidak sekolah, Edison kecil lebih banyak berkreasi. Ia suka membedah hewan karena rasa ingin tahunya yang besar. Di rumah dengan leluasa Edison kecil dapat membaca buku-buku ilmiah dewasa dan mulai mengadakan berbagai percobaan ilmiah sendiri.
3.    Di usia 11 tahun Edison sudah membangun laboratorium kimia sederhana di ruang bawah tanah rumah ayahnya. Setahun kemudian dia berhasil membuat sebuah telegraf meskipun bentuknya primitif tetapi bisa berfungsi. Percobaan demi percobaan dilakukannya dengan usaha keras dan kesabaran tinggi. Tak sedikit biaya yang dibutuhkannya, di usia yang ke 12 tahun  Ia mulai bekerja sebagai penjual koran dan permen di atas kereta api jurusan kota Port Huron dan Detroit. Edison meminta izin kepada pihak perusahaan kereta api, “Grand Trunk Railway” untuk membangun sebuah laboratorium kecil di salah satu gerbong kereta api agar bisa melakukan percobaan dan membaca literatur.
4.    Pada tahun 1861 terjadi perang saudara antara negara-negara bagian utara dan selatan. Edison pun memiliki ide dan membeli alat cetak tua seharga US$12, dan membuat koran sendiri yang diberi nama “Weekly Herald”. Korannya laku terjual, Ia pun memperoleh US$400 dalam sehari.
5.    Saat berusia 15 tahun, Edison telah menguasai prinsip dasar pekerjaannya setelah diterima bekerja sebagai satu dari seribu operator telegraf yang bertugas mengirimkan berita bisnis ke seluruh perusahaan terkemuka yang ada di New York. Saat itu Ia memiliki kesempatan untuk mengembangkan dan memperbaiki kecepatan dan efisiensinya dalam mengirim dan menerima kode morse.
6.    Di usia 16 tahun , Ia telah bekerja di berbagai kantor telegraf. Penemuan pertamanya disebut dengan pengulang otomatis (Automatic Repeater) yang dapat menghantarkan sinyal di tempat yang kosong.
7.    Pada tahun 1870 Ia  menemukan mesin telegraf yang lebih baik dari mesin telgraf sebelumnya. Mesin-mesinnya dapat mencetak pesan-pesan di atas pita kertas yang panjang. Uang yang dihasilkan dari penemuannya cukup untuk mendirikan perusahaan sendiri.
8.    Pada tahun 1874 Ia pindah ke Menlo Park, New Jersey. Disana Ia membuat sebuah bengkel ilmiah yang besar dan yang pertama di dunia. setelah itu ia banyak melakukan penemuan-penemuan yang penting, termasuk penemuan Phonograph di tahun 1877.
9.    Melihat perkembangan dunia yang semakin maju, Edison menyadari pentingnya sumber cahaya bagi kehidupan manusia. Ia pun rela mengeluarkan uang sebesar US$40.000 untuk membuat percobaan lampu pijar selama 2 tahun. Ada sekitar 6000 bahan yang dihabiskan untuk membuat lampu pijar, sebelum menemukan lampu pijar listrik pertama yang mampu menyala 40 jam pada 21 Oktober 1879. Tidak hanya itu, pada tahun yang sama Edison juga menemukan proyektor untuk film-film kecil.
10.  Tahun 1882, untuk pertama kalinya Edison memasang lampu listrik dijalan dan rumah-rumah sejauh satu kilometer di New York. Pada tahun 1890, Ia mendirikan perusahaan General Electric. Edison juga berjasa dalam bidang perfilman. Ia menggabungkan film fotografi yang telah dikembangkan oleh George Eastman menjadi industri film yang menghasilkan jutaan dolar . Dia pun membuat Black Maria, suatu studio film bergerak yang dibangun pada jalur berputar. Pada tahun 1928 Ia menerima penghargaan berupa sebuah medali khusus dari Kongres Amerika Serikat.
11.  Thomas Alva Edison meninggal pada 18 Oktober 1931 pada umur 84 tahun. Namanya terus dikenang sebagai salah seorang pencipta paling produktif dimasanya. ada 1.903 hak paten atas namanya. Ia meninggal pada usianya yang ke 84, pada hari ulang tahun penemuannya yang fenomenal, yaitu lampu pijar. Sebagian besar penemuannya tidaklah original, namun merupakan pengembangan dan perbaikan atas penemuannya terdahulu. Ia juga banyak membantu dalam bidang pertahanan pemerintahan Amerika Serikat. Beberapa penelitiannya antara lain : Mendeteksi pesawat terbang, menghancurkan periskop dengan senjata mesin, mendeteksi kapal selam, menghentikan torpedo, kapal kamuflase dan lain-lain.
12.  Thomas Alva Edison merupakan seseorang yang pantang menyerah dan memiliki rasa ingin tahu yang besar. Dia adalah penemu yang paling memberikan kontribusi besar bagi dunia berkat temuannya yaitu, lampu pijar atau bola lampu yang sampai sekarang masih digunakan oleh seluruh dunia untuk menerangi gelapnya malam.
Daftar Pustaka
Diakses pada 9 November 2015
Diakses pada 9 November 2015
Diakses pada 16 November 2015
Diakses pada 16 November 2015
Diakses pada 16 November 2015

Tidak ada komentar:

Posting Komentar