Disusun oleh: Fanni Elfrita
- Emma Charlotte Duerre Watson atau yang lebih akrab dipanggil Emma Watson lahir di Paris, 15 April 1990. Gadis cantik ini merupakan seorang aktris dan model yang berasal dari Inggris. Ibunya bernama Jacqueline Luesby dan Ayahnya Chris Watson, mereka berdua berprofesi sebagai pengacara namun bercerai saat usia Emma masih sangat muda. setiap akhir pekan Emma menghabiskan waktunya bersama ayahnya dan adiknya. Sejak usia enam tahun Emma telah memiliki cita-cita untuk menjadi seorang aktris.
- Emma tinggal di Paris hingga usia lima tahun dan bersama adiknya Alex, mereka ikut bersama Ibunya ke Oxfordshire usai berpisah dengan ayahnya. Kemudian beberapa tahun kemudian Emma disekolahkan les teater bernama Stagecoach Theatre Arts. Di sana Emma mengikuti kelas tari, menyanyi, dan juga akting, hingga pada usia sepuluh tahun Emma telah tampil dalam berbagai pementasan drama sekolahnya.
- Setelah pindah ke Oxford dengan ibu dan adiknya,Emma menempuh pendidikan di The Dragon School, hingga Juni 2003 yang kemudian pindah ke Headington School, juga di Oxford. Saat di lokasi syuting ,Emma bersama teman-temannya diajari oleh guru privat selama lima jam sehari. Bulan Juni 2006 Emma mengikuti ujian GCSE untuk sepuluh mata pelajaran dan memperoleh delapan nilai A+ Dan dua nilai A. Emma dapat menyelesaikan SMA nya tepat waktu namun tidak langsung lanjut ke perguruan tinggi dikarenakan syuting filim yang padat, meskipun demikian Emma tetap memiliki niat untuk melanjutkan sekolahnya ke perguruan tinggi.
- Pada tahun 1999 penulis J.K. Rowling dengan buku terlarisnya saat itu ingin melakukan casting film Harry Potter and the Sorcerer’s, ia menemukan Emma melalui informasi dari guru di Oxford. Melalui delapan kali audisi produser David Heyman dan J.K Rowling jatuh hati pada peran yang dilakukan Emma juga rekannya Rupert Grint dan Daniel Radcliffe yang akan jadi tiga karakter utama dalam film tersebut.
- Dari film ini Emma memulai karier pertamanya pada 2001 yang meraih lima nominasi penghargaan dan memenangkan satu nominasi yaitu Aktris Muda Berbakat. Kemudian di tahun berikutnya Emma masih membintangi Film Harry Potter and the Chamber of Secrets sebagai Hermione Granger dan memenangkan penghargaan Otto Award dari majalah Jerman pada tahun 2002. Gaya hidup Emma berubah semenjak membintangi film, dia menjadi aktris muda terkaya saat itu.
- Tahun 2004 film Harry Potter and the Prisoner of Azkaban diliris, walau film ini berpenghasilan terendah dibanding film sebelumnya. Namun, Emma tetap memenangkan Otto Awards dan penghargaan Child Performance of the Year dari Total Film. Kemudian dengan dilirisnya film Harry Potter and the Goblet of Fire tahun 2005,film ini meraih rekor dengan penghasilan tertinggi dan mendatangkan tiga nominasi untuk Watson dan berhasil membawa pulang piala perunggu Otto Awards. Tahun yang sama Emma menjadi sampul Teen Vouge. Dan tahun 2006 Emma diminta memerani Hermione dalam acara televisi khusus yang ditayangkan oleh BCC dalam rangka ulang tahun Ratu Elizabeth II.
- Film ke lima dari Harry Potter and the Order of the Phoenix tahun 2007, Emma dianugrahi penghargaan National Movie Award dengan kategori Best Female Performance dan penghargaan dari Otto Award. Kemudian tahun 2009 Film Harry Potter and the Half-Blood Prince telah diliris, dan Emma telah menjalani proses syuting seri terakhir Harry Potter and the Deathly Hallows yang selesai digarap hingga 12 Juni 2010.
- Bulan Juli 2009, Emma memutuskan untuk melanjutkan pendidikannya di Universitas Brown, yang berlokasi di Providen, Rhode Island. Akan tetapi setelah delapan belas tahun kuliah, Emma umumkan untuk menunda kuliahnya sementara untuk promosikan film Harry Potter and the Deathly Hallows-Part 2. Setelah selesai Emma melanjutkan kuliahnya di Universitas Oxford di Worcester College dan lulus di Universitas Brown pada 2014.
- Dari semua Film yang telah Emma bintangi mulai dari layar lebar hingga dalam film BBC juga karya-karya televisi lainnya telah membawa nama Emma menjadi peringkat ke-6 Bintang Muda Terkaya versi majalah Forbes. Emma juga disebut-sebut sebagai aktris Hollywood dengan bayaran termahal. Tahun 2011 Emma dianugrahi penghargaan Ikon Gaya majalah Elle dan telah terpilih sebagai ikon Lancome. Kemudian Emma mengikuti ajang permodelan utuk amal, dan semenjak saat itu Emma tertarik dalam dunia permodelan.
- Setelah lulus dari perkuliahannya Emma mengampanyekan pendidikan bagi para gadis-gadis dengan memberikan semangat melalui pidato juga acara lain serta mengunjungi beberapa negara demi mewujudkan kampanyenya itu Emma kunjungi Bangladesh dan Zambia yang saat itu tingkat pendidikan yang masih sangat rendah. Dari aksinya itu Emma di tunjuk oleh PBB sebagai Duta Wanita PBB.
- Sejak ditunjuknya Emma sebagai Duta Wanita PBB, Emma menunjukkan sikap tanggung jawab dan tetap mengembangkan karyanya melalui perfilman. Aksi Emma yang membuktikan bahwa usia tidak membatasi sebuah karya dan berhasil dalam memotivasi gadis-gadis muda untuk mengenyam pendidikan telah menghadirkan warna baru bagi insan dunia. Sudah bukan jadi hal yang wajar jika mengidolakan Emma bahkan menjadikannya tokoh inspirasi dengan karya dan penghargaan yang telah ia dapatkan hingga saat ini. Dari sikap gigih dan pantang menyerah yang dimiliki Emma diharapkan dapat melahirkan Emma muda lainnya.
Sumber :
Diakses pada 28 November 2016
Tidak ada komentar:
Posting Komentar