Follow Us @literasi_smkn23jkt

Selasa, 23 April 2019

Menanam uang pada ketika masih muda dari novel the secret of wealth creation

Disusun oleh :Ivo mahesa


Judul buku          : The Secret of Wealth Creation
Penulis buku       : Tonny hermawan adikarjo, ST ,CFP
Penerbit              : MIC Publishing
Tahun buku         :2011
Jumlah halaman  : 216
Nomor Edisi        : Pertama

 Jadi  buku ini mendeskripsikan tentang bagaimana anda dapat membangun kekayaan dari nol . Buku ini memberikan penjelasan bahwa kita semua juga pengusaha tapi hanya berbeda materi dengan apa yang kita usahakan sebagai pengusaha . Buku ini ada 3 tahapan untuk menjadi sukses yang dideskripsikan sebagai 1M,2M,3M dan tentu saja buku ini tidak membahas hal itu saja . Buku ini juga memberikan motivasi-motivasi kepada pembaca tentang bagaimana menghadapi kepahitan hidup dan tips dalam menghadapi kesulitan tertentu .Buku ini juga memberikan saran-saran dan teknik untuk mengatur asset dan keuangan .
Kelebihan buku ini dari buku lainnya yaitu terletak pada arti kata “pengusaha”dan apa yg dapat dilakukan untuk mencapai kekayaan dan metode metode yang diungkapkan oleh buku ini sangat menakjubkan.
Kekurangan dari buku ini yaitu iklannya yang berhubungan dengan perusahaanpublisher buku ini  dapat ditemukan hampir seluruh buku sehingga orang mudah berpendapat bahwa buku tersebut adalah untuk promosi

Menurut saya buku ini sangat baik bagi mereka yang ingin menciptakan kekayaan tetapi belum mempunyai cara menciptakan kekayaan yang dinginkan tersebut.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar